IMPLEMENTASI MATERI STANDAR KECAKAPAN UBUDIYAH DAN AKHLAKUL KARIMAH (SKUA) DALAM MEMBENTUK SPIRITUAL QUOTIENT PESERTA DIDIK

Authors

  • ABD. HAMID STAI MIFTAHUL ULUM TARATE SUMENEP

Keywords:

implementasi, SKUA, spiritual quotient

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan materi tambahan dari Kemenag Kanwil Jawa timur yang dikemas dalam Standar Kecakapan Ubudiyah dan Akhlakul Karimah (SKUA) dan proses implementasinya dalam pembentukan spiritual quotient peserta didik di Madrasah Aliyah Nurul Islam Kab. Sumenep. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian lapangan yang bersifat deskriptif-kualitatif dengan pendekatan naturalistik dan studi kasus. Analisis datanya menggunakan analisis model interaktif yang digagas oleh Miles dan Huberman yaitu: reduksi data, display data, pengambilan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konten materi SKUA ini sesuai dengan konten materi yang ada dalam rumpun mata pelajaran PAI. Pada proses implementasinya, SKUA di MA Nurul Islam sudah melalui tahapan ideal implementasi kurikulum, dimulai dari perencanaan kemudian pelaksanaan dan diakhiri dengan evaluasi. Kondisi spiritual quotient peserta didik ada pada kategori baik dengan implementasi SKUA.  

Published

2019-10-29

Issue

Section

Articles