PENDEKATAN KEMANUSIAAN (HUMANISTIC APPROACH) DALAM PEMBELAJARAN BAHASA ARAB DARING

  • KUSWOYO ,

Abstract

Bahasa Arab menjadi bahasa kedua bagi siswa-siswi madrasah. Seperti halnya ilmu-ilmu agama Islam yang menjadi ruh bagi sebuah madrasah, bahasa Arab menjadi bagian yang masih sangat penting dalam sebuah kegiatan belajar mengajar di madrasah. Karena belajar bahasa Arab tidak semudah bahasa ibu, maka  perlu banyak pendekatan, metode, teknik dan strategi untuk mengajarkan bahasa Arab. Banyak sekali pendekatan untuk mengajarkan sebuah bahasa Arab bagi siswa-siswa di antaranya pendekatan kemanusiaan (humanistic approach), pendekatan berbasis media (media based approach), pendekatan mendengar-mengucapkan (aural oral approach), pendekatan analisis dan nonanalisis (analitycal and unanalitycal approach), dan pendekatan komunikatif (communicative approach).[1] Guna mengambil fokus dalam pembahasan kali ini, penulis membatasi pada pendekatan kemanusiaan (humanistic approach) dalam pembelajaran bahasa Arab yang dilakukan secara daring.

 

Published
2020-12-05
Section
Articles