Aturan Penulisan

Aturan Penulisan 

  1. Tulisan berupa hasil penelitian orisinil atau kajian konseptual yang belum pernah diterbitkan.
  2. Sistematika Penulisan:
    1. Hasil Penelitian mencakup; (a) Judul, (b) Nama dan Identitas Peneliti, (c) Abstrak, (d) Keywords, (e) Pendahuluan (Latar Belakang, Masalah, Tujuan, dan Manfaat Penelitian), (f) Metodologi Penelitian, (g) Hasil Penelitian, (h) Pembahasan (i) Kesimpulan dan Saran, (j) Rujukan.
    2. Kajian Konseptual mencakup: (a) Judul, (b) Nama dan Identitas Penulis, (c) Abstrak, (d) Keywords, (e) Pendahuluan, (f) Isi atau Pembahasan (terbagi atas sub-sub judul), (g) Penutup/Kesimpulan, dan (i) Daftar Rujukan.
    3. Abstrak mencakup inti seluruh tulisan dan ditulis dengan 150-200 kata.
    4. Keywords (kata kunci) bisa berbentuk kata atau frase.   
  3. Nama penulis tanpa gelar.
  4. Istilah-istilah asing dicetak miring (italic).
  5. Ditulis dengan menggunakan ukuran kertas A4 (margins 3 cm), Times New Roman 12pt (point), antara 15-20 halaman dengan spasi 1,5.
    1. Transliterasi Arab-Latin menggunakan literasi model library of congress. Tulisan berbahasa Inggris, dan untuk tulisan berbahasa Indonesia menggunakan pedoman transliterasi Arab-Latin berdasarkan SKB Menteri Agama dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, tanggal 22 Januari 1988 No. 158/1987 dan 0543U11987.
    2. Rujukan ditulis dengan menggunakan footnote dengan ketentuan sebagain berikut: Nama, Judul Buku, Tempat Terbit, Penerbit, Tahun Terbit, Halaman.
    3. Daftar Pustaka ditulis dengan ketentuan: Nama Akhir, Nama Depan, Tahun Terbit, Judul Buku, Tempat Terbit dan Penerbit.
    4. Artikel diserahkan dalam bentuk print out dan file pada flash disk, CD atau dikirim via email ke [email protected].
    5. Penulis berhak memperoleh hard copy sebanyak 3 (tiga) eksemplar.