PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI USAHA EKONOMI WISATA KREATIF

Authors

  • Zainollah Zainollah Institut Kariman Wirayudha Sumenep
  • Amiruddin Amiruddin Institut Kariman Wirayudha Sumenep
  • Kristiani Utami Institut Kariman Wirayudha Sumenep

Abstract

Abstrak: Fokus pengabdian ini pemberdayaan masyarakat Gili Iyang Sumenep melalui usaha ekonomi wisata kreatif. Tujuan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan dan ekonomi masyarakat melalui pemanfaatan asset dan potensi wisata sebagai peluang usaha berbasis ekonomi wisata kreatif. Pengabdian ini dilaksanakan dengan menggunakan model riset aksi partisipatif atau yang dikenal dengan participatory action research yang terdiri dari proses spiral: perencanaan kegiatan, pelaksanaan dan pengamatan serta refleksi. Aksi yang dilaksanakan adalah pendidikan dan pendampingan: pendidikan yang diberikan adalah pendidikan kewirausahaan, mencari peluang usaha berbasis ekonomi wisata kreatif, manajemen dan strategi pengelolaan usaha, pelatihan keterampilan pemandu wisata dan pelatihan desain produk khas Gili Iyang. Sedangkan dalam sesi pendampingan, masyarakat didampingi dalam beberapa hal; pertama, pendampingan pengembangan paket wisata, pengembangan penginapan atau home stay dan pendampingan dalam pengembangan usaha souvenir dan oleh-oleh khas Gili Iyang dan Sumenep. Hasil dari pendampingan masyarakat miskin di pulau Gili Iyang melalui usaha ekonomi berbasis wisata kretif adalah sebagai berikut: Pengembangan usaha souvenir dan oleh-oleh khas Gili Iyang, Pengembangan usaha dalam bidang pemandu wisata (tour guide), Pengembangan usaha paket wisata Gili Iyang dan Pengembangan usaha penginapan atau home stay berbasis masyarakat. Kata Kunci: Pemberdayaan, Wisata Kreatif

Downloads

Published

2022-12-11

How to Cite

Zainollah , Zainollah, Amiruddin Amiruddin, and Kristiani Utami. “PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI USAHA EKONOMI WISATA KREATIF”. KABILAH : Journal of Social Community 7, no. 1 (December 11, 2022): 129–142. Accessed November 20, 2024. https://ejournal.kopertais4.or.id/madura/index.php/kabilah/article/view/5787.

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.