PENGARUH KONTEN AKUN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM @jayalabusel DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI DAERAH PENGIKUT (FOLLOWERS)

Authors

  • Azizul Nazri Daulay Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Muhammad Alfikri Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.35127/kbl.v7i2.6515

Abstract

Abstrack: Salah satu akun media sosial Istagram yang rutin menyebarkan informasi kejadian kabupaten Labuhan batu Selatan dan sekitarnya @jayalabusel. Akun tersebut memberikan informasi menggunakan konten seperti video, teks (caption), maupun foto. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui seberapa masif impak dari konten-konten informasi yang diberikan akun Instagram @jayalabusel terhadap kebutuhan informasi followers mereka. Metode penelitian yang dipakai didalam penelitian ini merupakan metode penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa survey. Adapun cara sampling yang dipergunakan yaitu random sampling dan populasi dari penelitian ini adalah pengikut (followers) yang berjumlah 100 sampel, ini didapatkan dari rumus Taro Yamane. Hasil dari uji koefisien determinasi dipenelitian ini menunjukkan sebesar 47,7% kebutuhan informasi daerah followers (variable Y) dikarenakan  dampak yang diberi oleh konten Instagram akun @jayalabusel (variable X) dan sebesar 52,3% lagi merupakan faktor-faktor yang tidak diteliti yang mempengaruhi. Uji hipotesis yang dilakukan dipenelitian ini memperlihatkan konten Instagram akun @jayalabusel mempunyai impak signifikan dalam memenuhi kebutuhan informasi daerah bagi pengikutnya (followers).   Kata Kunci: Pengaruh, Instagram, Kebutuhan Informasi, Media Sosial   Abstract: One of Instagram's social media accounts that routinely disseminates information on incidents in Labuhan Batu Selatan district and its surroundings @jayalababusel. The account provides information using content such as videos, text (captions), and photos. The purpose of this study is to find out how massive the impact of the information content provided by the Instagram account @jayalababusel is on the information needs of their followers. The research method used in this study is a quantitative research method with data collection techniques in the form of a survey. The sampling method used is random sampling and the population of this study is followers, totaling 100 samples, this is obtained from the Taro Yamane formula. The results of the coefficient of determination test in this study show that 47.7% of the information needs of followers' area (variable Y) is due to the impact given by the Instagram content of the @jayalabusel account (variable X) and another 52.3% are factors that were not examined. influence. The hypothesis test conducted in this study shows that the Instagram content of the @jayalabusel account has a significant impact in meeting the regional information needs of its followers (followers).   Keyword: Influence, Instagram, Need for Information, Social Media

Downloads

Published

2022-12-29

How to Cite

Daulay, Azizul Nazri, and Muhammad Alfikri. “PENGARUH KONTEN AKUN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM @jayalabusel DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI DAERAH PENGIKUT (FOLLOWERS)”. KABILAH : Journal of Social Community 7, no. 2 (December 29, 2022): 589–598. Accessed November 20, 2024. https://ejournal.kopertais4.or.id/madura/index.php/kabilah/article/view/6515.

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.