PENGGUNAAN MEDIA BONGKAR PASANG KARTU ION DENGAN METODE SIMULASI UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN KIMIA MATERI RUMUS KIMIA DAN TATA NAMA SENYAWA ION KELAS X SMA NEGERI 1 BLUTO

Authors

  • IMAM RIYADI SMA NEGERI 1 BLUTO

Keywords:

Aktivitas, hasil belajar, keterampilan sosial, media bongkar pasang Kartu Ion, metode simulasi.

Abstract

Rendahnya tingkat pemahaman siswa terhadap pelajaran kimia, terutama materi yang menyangkut teoritis dan abstrak, sehingga diperlukan kreativitas guru  dalam menyajikan materi tersebut. Guru harus menemukan dan memilih metode dan media yang sesuai dengan materi yang diajarkan. Metode pembelajaran yang mampu mewujudkan situasi pembelajaran yang kondusif, aktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan adalah metode simulasi berbantuan media bongkar pasang kartu ion.Walaupun materi rumus kimia dan tata nama senyawa adalah materi yang abstrak, namun dengan visualisasi sederhana menggunakan media bongkar pasang kartu ion mampu mengubah suasana pembelajaran menjadi rileks dan menyenangkan. Penelitian ini menggunakan rancangan tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Sebelum pelaksanaan pembelajaran, dilaksanakan tes awal dan observasi awal untuk menggetahui pengetahuan dan pemahaman siswa awal tentang konsep rumus kimia dan tata nama senyawa. Setelah pelaksanaan siklus I dan II dilakukan tes akhir untuk mengetahui sejauh mana keberhasilan pembelajaran metode simulasi berbantuan media bongkar pasang Kartu Ion ini dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Hasil penelitian membuktikan bahwa metode simulasi berbantuan media bongkar pasang kartu ion dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa dalam pelajaran kimia kelas X-E SMA Negeri 1 Bluto. Aktivitas siswa meningkat dari siklus I ke II, dimana dari cukup (rerata= 3,23) menjadi sangat baik (rerata= 4,27), serta meningkatnya keterampilan sosial siswa, pada siklus I yang mulanya cukup (rerata= 2,48) pada siklus II, meningkat menjadi sangat baik (rerata=3,29),. Begitu juga terhadap hasil belajar siswa kelas X-E SMA Negeri 1 Bluto, dimana yang semula tingkat penguasaan siswa pada tes awal hanya 33,32%, pada siklus I dan II meningkat menjadi 64,59% dan 81,25% sedang tingkat ketuntasan klasikal meningkat dari 68,75% pada siklus I menjadi 100% pada siklus II.

Published

2023-04-07

Issue

Section

Articles