PERAN USAHA MILIK DESA (BUMDES) AL-BAROKAH TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT DESA GAPURA TENGAH KECAMATAN GAPURA KABUPATEN SUMENEP PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Authors

  • RIZKA FITRIYAH STAI MIFTAHUL ULUM TARATE PANDIAN SUMENEP

Keywords:

BUMDES, Ekonomi Islam, Kesejahteraan.

Abstract

Penelitian ini bermaksud tentang keberadaan BUMDes memang banyak memberi kemudahan bagi masyarakat Desa Gapura Tengah. Dan dapat kita ketahui pengelolaan BUMDes Al Barokah di Desa Gapura Tengah ini dapat dikatakan sudah dikelola secara syari’ah. Dapat kita ketahui pada unit usaha peminjaman modal tidak adanya  pemotongan diawal akan tetapi hanya membayar jasa seikhlasnya. Karena di dalam ekonomi Islam, Islam hanya mengenal sistem ekonomi bagi hasil. Sistem ekonomi bagi hasil (Mudharabah) merupakan solusi dalam perekonomian Islam, yang merupakan suatu bentuk kerjasama antara pemilik modal (shahibul mal) dengan pengelola (mudharib) dengan suatu perjanjian diawal. Bentuk ini menegaskan kerja sama dengan kontribusi seratus persen modal dari pemilik modal dan keahlian dari pengelola. Menjalankan suatu usaha juga tentu harus sesuai dengan prinsip-prinsip ekonomi islam karena prinsip ekonomi dalam Islam itu sendiri merupakan kaidah-kaidah pokok yang membangun struktur atau kerangka Ekonomi Islam yang digali dari Al-qur’an dan As-Sunnah. Prinsip ekonomi ini, befungsi sebagai pedoman dasar sebagai individu dalam berprilaku ekonomi. Kegiatan ekonomi yang dilakukan manusia memang sudah diatur didalam Al qur’an dan As-sunnah, kegiatan yang dilakukan selain menerapkan prinsip ekonomi islam, juga sebagi kegiatan usaha yang memiliki etika

Downloads

Published

2025-04-10

Issue

Section

Articles