Evaluasi Pemanfaatan E-Learning dalam Proses Pembelajaran Distance Learning di SMP IIBS Al Maahira Malang

  • Abdur Rauf Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang
  • Auliatul Amin Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang
Keywords: e-learning, covid-19, distance learning

Abstract

Selama pandemi berlangsung, mayoritas kegiatan pembelajaran diarahkan menggunakan e-learning, termasuk dalam pembelajaran bahasa Arab. Pemanfaatan e-learning membutuhkan evaluasi untuk perbaikan kedepannya. Penelitian dilakukan untuk mengevaluasi pemanfaatan e-learning pada proses belajar siswa di SMP IIBS AL MAAHIRA PUTRI Malang pada saat pandami covid berlangsung, terutama dalam hal belajar bahasa Arab. Penelitian ini dilakukan kepada seluruh siswa kelas VII  SMP IIBS AL MAAHIRA PUTRI Malang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data menggunakan angket yang disebarkan melalui Google form. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa mayoritas siswa lebih suka menggunakan google meet, dengan alat laptop. Meski berupa distance learning, pembelajaran tetap dapat efektif, di mana 77,6% siswa tetap antusias mengerjakan tugas dari guru. Mayoritas siswa tetap lebih menyukai pembelajaran tatap muka. Hasil evaluasi ini berimplikasi kepada pendidik agar dapat membuat rancangan belajar yang menarik, kreatif serta inovatif, agar pembelajaran jarak jauh tetap bisa efektif.

References

Djamarah, Syaiful Bahri. Psikologi Belajar. Jakarta: PT Rineka Cipta, 2002.

Fatmawati, Sri. “Perumusan Tujuan Pembelajaran Dan Soal Kognitif Berorientasi Pada Revisi Taksonomi Bloom Dalam Pembelajaran Fisika.†Edu Sains: Jurnal Pendidikan Sains Dan Matematika 1, no. 2 (2013).

Rooijakkers, Ad. Mengajar Dengan Sukses: Petunjuk Untuk Merencanakan Dan Menyampaikan Pengajaran. Grassindo, 1991.

Rusman. Model-Model Pembelajaran. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2011.

Santrock, John W. Psikologi Pendidikan. Translated by Tri Wibowo. Kencana Prenada Media Group, 2007.

Sardiman, Arief M. Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Raja Grafindo Perkasa, 2004.

Sutikno, M. Sobry. Belajar Dan Pembelajaran. Bandung: PT RefikaAditama, 2009.

Uno, Hamzah B. Perencanaan Pembelajaran. Jakarta: PT. Bumi Aksara, 2008.

Winkel, W. S. Psikologi Pengajaran Dan Evaluasi Belajar. Jakarta: Grassindo, 1991.

Published
2021-07-05
How to Cite
Rauf, A., & Amin, A. (2021). Evaluasi Pemanfaatan E-Learning dalam Proses Pembelajaran Distance Learning di SMP IIBS Al Maahira Malang. Tarbiyatuna: Jurnal Pendidikan Ilmiah, 6(1), 41-52. https://doi.org/10.55187/tarjpi.v6i1.4406