BIMBINGAN KONSELING BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER (Studi Kasus Di SMP Islam Tastura Azzikra)

  • Bq. Siti Kamilatunnisak

Abstrak

Pendukung utama bagi tercapainya sasaran pembangunan manusia Indonesia yang bermutu adalah pendidikan yang bermutu. Pendidikan yang bermutu dalam penyelenggaraannya tidak cukup hanya dilakukan melalui transformasi ilmu pengetahuan dan teknologi, teori-teori, ataupun hal-hal yang bersifat kognitif saja tetapi juga harus didukung oleh peningkatan profesionalitas dan system manajemen tenaga pendidikan serta pengembangan kemampuan peserta didik untuk menolong dirinya sendiri dalam memilih dan mengambil keputusan untuk pencapaian cita-cita dan harapan yang dimilikinya. Upaya ini juga memberi jalan untuk menghargai persepsi dan nilai-nilai pribadi yang ditampilkan di sekolah. Focus pendidikan karakter adalah pada tujuan-tujuan etika, tetapi praktiknya meliputi penguatan kecakapan-kecakapan yang penting yang mencakup perkembangan social siswa. Penelitian menggunakan penelitian kualitatif, dilaksanakan di SMP Islam Tastura Azzikra. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Informan penelitian adalah staff bagian BK dan siswa. Data yang terkumpul kemudian disajikan secara deskriptif kualitatifuntuk mengetahui penerapan bimbingan konseling berbasis pendidikan karakter. Hasil penelitian menunjukkan program bimbingan dan konseling di SMP Islam Tastura Azzikra melakukan pelayanan bimbingan dalam empat komponen pelayanan yaitu pelayanan dasar, pelayanan responsive, pelayanan perencanaan individual, dan pelayanan dukungan system. Ada 10 variable yang dipakai sebagai materi dalam bimbingan konseling berbasis pendidikan karakter. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pentingnya penyelenggaraan pendidikan karakter, terutama bagi peserta didik yang merupakan generasi penerus bangsa. Dan, salah satau upaya perwujudannya adalah melalui peningkatan serta pengembangan bimbingan konseling (BK).
Diterbitkan
2021-09-16

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

##plugins.generic.recommendByAuthor.noMetric##