Membangun Pola Parenting Berkeadilan Gender (Analisis Gender Terhadap Pemberdayaan Perempuan Dan Anak Oleh Rifka Annisa Wcc Di Gunung Kidul Dalam Praktik Pekerjaan Sosial)

  • Shofiyatuz zahroh UNUSIDA

Abstract

Diskursus tentang pola pengasuhan (parenting) menjadi isu krusial di tengah wacana kesetaraan gender yang semakin meluas dalam beberapa dekade tarakhir. Isu-isu tentang kesetaraan gender menjadi satu narasi yang coba diletakkan menjadi wacana global oleh kelompok-kelompok feminis, dengan menekankan pengarusutaman gender di dalam semua sektor kehidupan masyarakat. Oleh karena itu, Rifka Annisa WCC bersama mahasiswa praktikum dan peneliti dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta berkolaborasi melakukan program pengabdian kepada masyarakat di daerah Gunugn Kidul, dengan upaya-upaya pemberdayaan terhadap perempuan dan anak dalam rangka mencegah kekerasan terhadap perempuan dan anak berbasis gender, dan membangun pola pengasuhan yang berkeadilan gender. Metode pelaksaan pemberdayaan ini dilakukan dengan langkah-langkah partisipasi aktif dengan peserta pemberdayaan, melalui sistem kelas edukasi kepada perempuan, laki-laki dan remaja. Hasil yang dicapai dari proses pemberdayaan ini adalah, baik laki-laki dan perempuan yang terlibat di dalam kelas edukasi memiliki pemahaman tentang keadilan gender secara teoritis, hal itu diketahui dari hasil pre-test dan post-test yang dilakukan oleh penyelenggara pemberdayaan kepada para peserta. Kata kunci: gender, pemberdayaan, edukasi
Published
2023-06-28
How to Cite
Shofiyatuz zahroh. (2023). Membangun Pola Parenting Berkeadilan Gender (Analisis Gender Terhadap Pemberdayaan Perempuan Dan Anak Oleh Rifka Annisa Wcc Di Gunung Kidul Dalam Praktik Pekerjaan Sosial). Childhood Education : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 138-162. https://doi.org/10.53515/cej.v4i2.5358
Section
Articles