Pengembangan Pembelajaran Berbasis e-Learning Perspektif Alessi dan Trollip

  • Nurul Anam Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Qodiri Jember

Abstract

ABSTRAK Pengembangan e-learning tidak jauh berbeda dengan pengembangan media pembelajaran lainnya, yaitu merujuk salah satu teori pengembangan. Beberapa teori pengembangan Multi Media Interaktif (MMI) diperkenalkan oleh Robert Philips, Kemo, Leisly, Borg&Gall dan Alessi&Trollip. Dalam tulisan ini dipilih model Research and Development (R&D) dari Alessi&Trollip karena model ini lebih cocok untuk pengembangan e-learning. R&D merupakan metode pengembangan dan validasi suatu produk pendidikan, berupa penelitian analisis kebutuhan akan suatu produk, kemudian mengembangkannya, mengevaluasi produk melalui uji alpha (validasi ahli media dan ahli materi) dan uji beta (mahasiwa), dan tahap terakhir yaitu uji coba produk. Model Alessi&Trollip memiliki tiga atribut dan tiga fase, yaitu: standard, ongoing evaluation dan project management. Adapun atributnya terdapat juga tiga fase pengembangan, yaitu: perencanaan (planning), desain (design), dan pengembangan (developmet). Key Words: Pengembangan, E-Learning, Perspektif Alessi&Trollip
Published
2013-08-01
How to Cite
Anam, N. (2013). Pengembangan Pembelajaran Berbasis e-Learning Perspektif Alessi dan Trollip. Al Qodiri : Jurnal Pendidikan, Sosial Dan Keagamaan, 5(2), 9-19. Retrieved from https://ejournal.kopertais4.or.id/tapalkuda/index.php/qodiri/article/view/1570
Section
Articles