Pelatihan Tilawatil Quran Untuk Memperbaiki dan Memperindah Bacaan al-Quran Komunitas Muslimat NU Desa Jatiroto Kayen Pati
DOI:
https://doi.org/10.35309/dharma.v3i2.6138Kata Kunci:
Pelatihan, Tilawatil Quran, Muslimat NU, ABCD, Desa Jatiroto Kayen PatiAbstrak
Tilawatil Quran merupakan kegiatan membaguskan bacaan al-Quran sesuai dengan kaidah-kaidah yang berlaku meliputi tajwid, suara, lagu, nafas serta fashahah. Komunitas Muslimat NU Desa Jatiroto Kayen Pati dalam menyelenggaran suatu acara selalu memasukkan tilawatil Quran dalam susunan acaranya. Kader yang solid dan militan menjadi potensi tersendiri yang dimiliki oleh Muslimat NU Desa Jatiroto. Dibalik potensi tersebut Muslimat NU Desa Jatiroto masih kekurangan kader yang bisa membawakan tilawatil Quran sehingga petugas yang membawakan tilawatil Quran sangat terbatas. Pelatihan ini menjadi salah satu solusi untuk mencetak stok kader Muslimat NU Desa Jatiroto agar bisa membawakan tilawatil Quran dalam suatu acara yang diselenggarakan. Sasaran pelatihan ini adalah kader Muslimat NU Desa Jatiroto yang berminat mengikuti pelatihan. Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat yang berupa pelatihan ini menggunakan pendekatan Asset based comunity development (ABCD) dengan enam prosedur meliputi mengatur skenario, mengungkap masa lampau, mimpi masa depan, memetakan asset, perencanaan aksi serta evaluasi dan pembelajaran. Hasil akhir pelatihan ini terlaksana empat kali dan diikuti oleh lima kader Muslimat NU Desa Jatiroto. Â Kata Kunci: Tilawatil Quran, Muslimat NU, ABCDReferensi
Christopher Dureau. 2013. Pembaru Dan Kekuatan Lokal Untuk Pembangunan. Canberra: Australian Community Development And Civil Society Strengthening Scheme (Access) phase ii.
Hikmah, N. (2021). Workshop Menumbuhkan Minat Baca dan Penanganan Kesulitan Membaca Anak di Perumahan Graha Indah Samarinda. Dharma: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 146-158.
https://id.wikipedia.org/wiki/Jatiroto,_Kayen,_Pati (diakses pada tanggal 28 Juli 2022 pukul 10.00 WIB)
Moh. Yusuf Efendi, dkk. 2021. Metode Pemberdayaan Masyarakat. Jember: Polije Press.
Nadhir Salahudin. 2005. Panduan KKN ABCD UIN Sunan Ampel. Surabaya: Kampus UIN Sunan Ampel Surabaya.
Nugrahanto, I., Sungkono, S., & Arisandi, B. (2022). Rancang Bangun Alat Pembersih Telur Asin Otomatis Berbasis Arduino Uno Untuk UMKM Di Kota Malang. Dharma: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(2), 57-70.
Oki Nurhayanti. 2018. Pembelajaran Membaca Al-Qur’an dengan Lagu Tilawah dalam Ekstrakurikuler Tilawatil Qur’an di Mi Nurul Ulum Lebeng Kecamatan Sumpiuh Kabupaten Banyumas
Samaun, S., Gufron, A., Islamiyah, I., Hakim, Z., & Ulum, B. (2021). Penyuluhan Masyarakat Dalam Menumbuhkan Kesadaran Melestarikan Tradisi Sabellesen di Desa Cok-Pocok Daleman Kecamatan Galis Kabupaten Bangkalan. Dharma: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 127-145.
Wawancara dengan Ketua Muslimat NU Desa Jatiroto pada Tanggal 10 Agustus 2022
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Dharma: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.