Strategi merawat fitrah anak di sekolah

  • Nur Fadly Hermawan Sekolah Tinggi Agama Islam Nahdlatul Ulama Madiun
  • Konik Naimah Sekolah Tinggi Agama Islam Nahdlatul Ulama Madiun

Abstract

Abstrak : Setiap anak terlahir membawa fitrahnya. Fitrah bawaan anak diartikan keyakinan atas nilai-nilai tauhid kepada Allah ta’ala. Termasuk di dalamnya nilai-nilai etika dan moral. Fitrah beragama merupakan keistimewaan yang diberikan oleh Alloh kepada manusia. Setiap orang tua diwajibkan Allah ta’ala untuk menjaga, merawat dan mengokohkan fitrah suci itu dalam diri anak. Bahkan, keberhasilan orang tua menjaga fitrah anak merupakan tolok ukur kesuksesannya sebagai orang tua. Fitrah suci bawaan setiap anak ibarat kertas putih bersih belum ternoda oleh tinta dengan warna apapun. Tiada berbeda antara anak-anak kaum muslimin atau yang kedua orang tuanya non muslim.  Fitrah beragama yang mencakup aspek tauhid, Syariah dan akhlak dapat diupayakan tumbuhkembangnya melalui Pendidikan. Fitrah yang terawat dengan baik akan mendorong  manusia sebagai kholifatulloh fil ard yang meyakini akan keesaan Alloh, patuh dan tunduk kepada Alloh, serta berbuat baik kepada sesama hamba Alloh.

Kata Kunci : Fitrah, Anak, Merawat

Published
2023-06-12
Section
Articles