Pengelolaan Tenaga Pendidik dan Kependidikan dalam Implementasi Kebijakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) di SMA Negeri I Kota Malang

Bahasa Indonesia

  • Yeni Rahmawati dan Sofyan Syamratulangi STKIP AL AMIN DOMPU

Abstrak

Pengelolaan tenaga pendidik dan kependidikan merupakan salah satu langkah penting dalam mewujudkan sistem pendidikan di sekolah yang efektif dan efisien. Dalam KTSP, tenaga pendidik dan kependidikan perlu diidentifikasi agar KTSP yang disusun dan dikembangkan sesuai dengan kemampuan sekolah dan dapat dilaksanakan secara maksimal. Dalam melakukan identifikasi, untuk tenaga pendidik mencakup kelayakan fisik dan mental pendidik, latar belakang pendidikan, kompetensi pendidik (pedagogik, kepribadian, profesional, sosial), minat pendidik dalam pengembangan profesi.Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan penelitian kualitatif. Subyek  penelitian sebagai sumber data adalah Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, guru, dan laboran. Teknik dalam pengumpulan data adalah pengamatan langsung/observasi partisipan, wawancara mendalam dan studi dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model interaktif (Milen & Huberman). Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) pengelolaan tenaga pendidik dan kependidikan dalam implementasi KTSP di SMA Negeri I Malang dilakukan melalui beberapa cara, antara lain melalui pelatihan dan pengembangan, penilaian kinerja, pemberian kompensasi, pembinaan, studi lanjut, dan lain-lain, 2) faktor pendukung adalah adanya latar belakang pendidikan dan komitmen tenaga pendidik dan kependidikan sehingga sekolah tidak mengalami kesulitan dalam mengelolah. Selain itu, adanya dukungan dari pihak luar di antaranya komite sekolah, instansi-instansi pendidikan, pemerintah, dan lain sebagainya, 3) faktor penghambat adalah masih adanya tenaga pendidik dan kependidikan yang mempunyai komitmen rendah. Selain itu, perekrutan tenaga pendidik dan kependidikan yang tidak sesuai dengan keinginan sekolah, 4) solusi yang dilakukan adalah sekolah terus melakukan pembinaan dan perekrutan tenaga pendidik dan kependidikan dengan baik.

Referensi

_________ 2010. Pedoman Penulisan Artikel Ilmiah, Tesis & Disertasi. Malang: Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Malang.
Alvi, M. 2010. Cara Meningkatkan Sumber Daya Manusia yang Berada di Dunia Pendidikan. (Online). http://wwwalvi.blogspot.com/2010/01/cara-meningkatkan-sdm-yg-berada-di.html (diakses Tanggal 15 Febriari 2010).
Arikunto, Suharsimin. 2006. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktis. Jakarta: PT RINEKA CIPTA.
Bakri, Masykuri. 2009. Formulasi dan Implementasi Kebijakan Pendidikan Islam: Analisis Kritis terhadap Proses Pembelajaran. Visipress Media: Surabaya.
Dunn, William. 2000. Pengantar Analisis Kebijakan Publik. Yogyakarta: GADJA MADA UNIVERSITY PRESS.
Joko, Muhammad Susilo. 2007. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan: Manajemen Pelaksanaan dan Kesiapan Sekolah Menyongsongnya. Yogyakarta: PUSTAKA PELAJAR.
Kepmen dikbud, No.0490 / u / 1992, Bab VIII, pasal 20, ayat:1
Miler, Huberm an. 1992. Analisis Data Kualitatif (terjemahan). Jakarta: UI-Press.
Moleong, Lexy. 2007. Metode Penelitian Kualitatif Edisi Revisi. Bandung: PT REMAJA ROSDAKARYA.
____________.2002. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Rosdakarya.
Mulyasa. 2007. Menjadi Kepala Sekolah Profesional. Bandung: PT. ROSDAKARYA.
_______. 2009. Implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan: Kemandirian Guru dan Kepala Sekolah. Jakarta: BUMI AKSARA.
_______. 2011. Manajemen Berbasis Sekolah: Konsep, Strategi, dan Implementasi. Bandung: ROSDAKARYA.
Nuryanta, Nanang. 2008. Pengelolaan Sumber Daya Manusia (Tinjauan Aspek Rekrutmen dan Seleksi). Vol. I. No. I. 2008. (Online).http://journal.uii.ac.id/index.php/JPI/article/viewFile/188/177 (diakses Tanggal 15 Februari 2010).
Permendiknas No. 14 Tahun 2010 Tentang Pendidikan Kedinasan. (Online). http://www.presidenri.go.id/DokumenUU.php/490.pdf (diakses Tanggal 11 Juni 2011)
Putraandalas. 2011. Pentingnya Pengelolaan Sumber Daya Manusia dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan.
Rustam. 2010. Analisis Implementasi Kebijakan Bantuan Operasional Sekolah Studi Kasus Di SMP Muhammadiyah 2 Malang. Skripsi tidak diterbitkan. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang.
Sagala, Syaiful. 2009. Kemampuan Profesional Guru dan Tenaga Kependidikan. ALFABETA: Bandung.
Setyaningsih, Ties. 2006. Manajemen Sumber Daya Manusia dalam Implementasi Kurikulum Berbasis Kompetensi di SMK Negeri 9 Surakarta. Tesis diterbitkan. Surakarta: Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Sobri, dkk. 2009. pengelolaan Pendidikan. Multi Pressindo: Yogyakarta.
Suryosubroto. 2004. Manajemen pendidikan di Sekolah. Jakarta: PT Asdi Mahasatya.
Sugiyono. 2006. Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Tim Dosen Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. 2010. Bahasa indonesia untuk Karangan ilmiah, Edisi Revisi (Makalah, Skripsi, Tesis, Disertasi). Malang: UMM Press.
Tim Penyusun Kamus Pusat Bahasa. 2005. Kamus Besar Bahasa Indonesia, Edisi Ketiga. Jakarta: Balai Pustaka.
Undang-undang No.14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen
Zulkipli. 2008. Makalah Pengelolaan tenaga Pendidik dan kependidikan. (Online).http://wordpress.com/2011/06/16/makalah-pengelolaan-tenaga kependidikan. (diakses Tanggal 1 Juli 2011).
Diterbitkan
2020-12-16
Bagian
Articles