Efektivitas Model Pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) Pada Pembelajaran Akidah Akhlak Di MTs Al-I’Anah Kosambi

  • Siti Nur Rizqyana Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Iwan Hermawan Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Kasja Eki Waluyo Universitas Singaperbangsa Karawang
Kata Kunci: Efektifitas, Contextual Teaching And Learning, Pelajaran Akidah Akhlak

Abstrak

Abstrak: Model pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) merupakan sebuah model pembelajaran yang membantu guru dalam mengkaitkan antara materi yang dipelajarinya dengan situasi dunia nyata siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) pada pembelajaran akidah akhlak. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini berusaha menggambarkan dan menginterprestasi objek sesuai dengan apa adanya, menyampaikan secara deskriptif berupa kata-kata tertulis dari hasil pengamatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Simpulan penelitian menunjukkan bahwa efektivitas model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) sangat efektif dan sudah diterapkan pada pembelajaran akidah akhlak di Madrasah Tsanawiyah Al-I’Anah Kosambi, karena model pembelajaran CTL membantu siswa untuk menerapkan materi pelajaran akidah akhlak yang telah disampaikan guru dalam kehidupan sehari-hari siswa. Selain itu, efektivitas belajar siwa pada pembelajaran akidah akhlak dengan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dapat terlihat ketika proses belajar berlangsung walaupun masih ada beberapa siswa yang pasif tapi sudah terdapat peningkatan efektivitas belajar.

Referensi

Chan, Faizal, Agung Rimba Kurniawan, Siti Kalila, Fiki Amalia, Devi Apriliani, and Sonya Verta Herdana. 2019. ‘THE IMPACT OF BULLYING ON THE CONFIDENCE OF ELEMENTARY SCHOOL STUDENT’ 4: 6.
Depdiknas No 20. 2003. UUD Republik Indonesia No.20 Pasal 3. Sistem Pendidikan Nasional.
Elaine B Johnson. 2011. Contextual Teaching And Learning (Menjadikan Kegiatan Belajar Mengajar Mengasyikkan Dan Bermakna). Bandung: Kaifa.
Guerriero, Sonia, and Sonia Guerriero. 2019. ‘Teachers’ Pedagogical Knowledge and the Teaching Profession’, 7.
Hakiki, Muhammad, Menrisal, and Popi Radyuli. 2016. ‘Pengaruh Model Pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) Terhadap Hasil Belajar Teknologi Informasi Dan Komunikasi (Studi Kasus Kelas XII Sma Negeri 3 Padang)’. Jurnal Kajian Bimbingan Dan Konseling. 1 (2).
Mohammad Syarif Sumantri. 2015. Strategi Pembelajaran Teori Dan Praktik Di Tingkat Pendidikan Daar. Jakarta: Raja Gafindo Persada.
Mohammad Uzer Usman. 2011. Menjadi Guru Profesional. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Mustofa, Ali. 2019. ‘Ali Mustofa’ 1 (1): 40–57.
Nurhidayah, N., A. Yani, and N. Nurlina. 2016. ‘Penerapan Model Contextual Teaching Learning (CTL) Terhadap Hasil Belajar Fisika Pada Siswa Kelas XI SMA Handayani Sungguminasa Kabupaten Gowa’. Jurnal Pendidikan Fisika Unismuh 4 (2): 122194.
Perdana, Muhammad Putra Wahyu. 2020. ‘Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL), Pembelajaran Sejarah’ II (01): 1–12. https://doi.org/10.35542/osf.io/8qy5f.
Sepriady, Jeki. 2018. ‘Contextual Teaching and Learning Dalam Pembelajaran Sejarah’. Kalpataru: Jurnal Sejarah Dan Pembelajaran Sejarah 2 (2): 100. https://doi.org/10.31851/kalpataru.v2i2.1603.
Sihono, Teguh. 2012. ‘Contextual Teaching And Learning (CTL) Sebagai Model Pembelajaran Ekonomi dalam KBK’. Jurnal Ekonomi dan Pendidikan 1 (1). https://doi.org/10.21831/jep.v1i1.673.
Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif Dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Wina Sanjaya. 2018. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenadamedia.
Yulita, Henilia. 2017. ‘Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Efektifitas Dan Motivasi Mahasiswa Dalam Menggunakan Metode Pembelajaran E-Learning’. Business Management Journal 10 (1): 106–19. https://doi.org/10.30813/bmj.v10i1.641.
Diterbitkan
2021-09-28
Bagian
Articles