Analisis Minat Belanja Konsumen Dalam Memilih Fashion Di Store Wiratna Modes Dalam Perspektif Ekonomi Syariah

  • Nisa'ul Azizah Universitas Sunan Giri SUrabaya
  • Nihro Afandi Universitas Sunan Giri Surabaya
  • A.Afif Amrullah Universitas Sunan Giri Surabaya
Kata Kunci: Minat Belanja, Fashion, Wiratna Modes

Abstrak

Dalam era global Dunia usaha menghadapi kemajuan yang pesat. Pelaku usaha harus mampu memenuhi apa yang dibutuhkan dan diinginkan konsumen agar konsumen mendapatkan rasa puas. Di samping itu juga harus memiliki strategi pemasaran yang profesional agar bisa bersaing dengan pemasar lainnya yang bergerak di bidang yang sama. Store Wiratna Modes adalah salah satu toko busana muslim yang memperhatikan kesesuaian antara kualitas produk dan harga yang ditawarkan kepada konsumen. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tentang minat belanja konsumen dalam memilih fashion di Store Wiratna Modes dalam perspektif ekonomi syariah. Penelitian ini bersifat deskripsi kualitatif dengan sumber data primer dari wawancara dengan pemilik store dan karyawan serta beberapa konsumen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Minat beli konsumen dipengaruhi oleh factor internal dan eksternal. Selain itu, Produk, Harga, Promosi, Lokasi dan Pelayanan juga. Dan berdasarkan analisis dari peneliti Store Wiratna Modes telah menerapkan prinsip-prinsip syariah dalam melayani konsumennya
Diterbitkan
2023-12-31
Bagian
Articles