Pengaruh Model Project Based Learning Berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar

  • Nonik Mahdarani PGSD/Upi Purwakarta
  • Puji Rahayu Universitas Pendidikan Indonesia
  • Erna Suwangsih Universitas Pendidikan Indonesia

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya masalah kemampuan 4C yang harus dimiliki oleh siswa di abad 21 untuk dapat menghadapi perkembangan zaman. Salah satu kemampuan dari 4C yaitu berpikir kritis (critical thinking). Berpikir kritis adalah kemampuan menyelidiki sebuah permasalahan sehingga seseorang tersebut mampu mengambil kesimpulan untuk dapat menyelesaikan masalah. Tetapi kemampuan berpikir kritis siswa di sekolah dasar masih rendah terutama pada pembelajaran IPA. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan serta pengaruh kemampuan berpikir kritis siswa pada Pembelajaran IPA dengan menerapkan model Project Based Learning berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle. Jenis penelitian yang digunakan adalah Quasi eksperimen dengan desain non-equivalent control group. Sampel penelitian ini siswa kelas VB dan VC sekolah dasar, kemudian dua kelas tersebut dibagi menjadi dua kategori yakni kelas kontrol dan kelas eksperimen. Berdasarkan hasil pengolahan data pada model Project Based Learning berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle diperoleh peningkatan sebesar 0,61 (kategori sedang) sedangkan pada pembelajaran konvensional memperoleh peningkatan sebesar 0,31 (kategori sedang). Hasil perolehan dari menunjukkan bahwa peningkatan yang terjadi pada model Project Based Learning berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle lebih tinggi dibandingkan dengan pembelajaran konvensional serta terdapat pengaruh yang dengan menggunakan model Project Based Learning berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle terhada kemampuan berpikir kritis siswa sebesar 43%. Berdasarkan pengolahan data yang telah dilakukan diperoleh kesimpulan: (1) Terdapat peningkatan kemampuan berpikir kritis siswa menggunakan model Project Based Learning berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle lebih baik daripada pembelajaran konvensional; (2) Terdapat pengaruh penggunaan model Project Based Learning berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle terhadap kemampuan berpikir kritis siswa.
Published
2023-08-21
How to Cite
Nonik Mahdarani, Puji Rahayu, & Erna Suwangsih. (2023). Pengaruh Model Project Based Learning Berbantuan Smart Apps Creator Water Cycle Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar. Al Qodiri : Jurnal Pendidikan, Sosial Dan Keagamaan, 21(2), 598-611. https://doi.org/10.53515/qodiri.2023.21.2.598-611
Section
Articles