Author Guidelines

Ketentuan Penulisan

Ekomadania (Journal of Islamic Economic and Social), terbit dua kali satu tahun pada bulan januari dan juli, jurnal ini berisikan tulisan artikel konseptual dan laporan hasil penelitian tentang ekonomi islam dan masalah-masalah sosial keagamaan.

Untuk itu kami mengundang bapak/ibu dosen atau peneliti untuk mengirimkan tulisannya dan berpartisipasi dalam proses penerbitan Jurnal Ekomadania yang rutin terbit pada bulan januari dan juli. Semua naskah yang dikirimkan ke redakasi Ekomadania akan dipertimbangkan pemuatannya apabila memenuhi kiteria-kriteria sebagai berikut :

1. Naskah yang dikirimkan merupakan naskah yang belum pernah dipublikasikan dalam penerbitan apapun atau tidak sedang diminta penerbitannya oleh media lain.

2. Naskah berupa artikel konseptual dan laporan hasil penelitian yang merupakan kajian ilmiah, termasuk pula naskah yang berupa review (resensi) buku.

3. Naskah yang dikirimkan secara berurutan, dengan sistematika antara lain judul, nama penulis (tanpa gelar), lembaga asal penulis, email, abstrak, kata kunci, isi dan daftar pustaka.

  • Judul singkat dan lugas (menggambarkan isi)
  • Abstrak ditulis dalam bahasa inggris (jika naskah berbahasa indonesia), dan bahasa indonesia (jika naskah berbahasa Inggris atau bahasa Arab). Abstrak ditulis antara 100 s/d 150 kata dengan memmuat latar belakang tema kajian, fokus kajian, metode atau pendekatan dan kesimpulan (jika berupa artikel konseptual) dan memuat metode atau tujuan penelitian dan hasil penelitian (jika berupa artikel hasil penelitian)
  • Kata kunci mencerminkan isi naskah, 3-6 kata
  • Artikel ditulis dalam bahasa indonesia baku dengan spasi 1,5 cm pada kertas A4 dandikirim ke alamat email : ekomadaniasteimm@gmail.com panjang naskah antara 20-25 halaman atau 7000 s.d 9000 kata font size 12 Times New Roman

4. Naskah ditulis dengan menggunakan footnote yang memuat nama penulis, judul tulisan, kota penerbit, nama penerbit tahun penerbit dan halaman.

  • Buku :

Indriyo Gitosudarmo, Drs, M. Com, Pengantar Bisnis, (Yogyakarta : BPFE-YOYAKARTA, 2015), 30.

  • Buku Terjemahan :

C. Snouck Hurgronje, Islam di Hindia Belanda, ter. S. Gunawan (Jkarta: Bhatara Aksara, 1983), 34.

  • Artikel dalam Jurnal dan Koran :

Moh Wardi, “Penerapan Nilai Pendidikan Agama Islam Dalam Perubahan Sosial Remaja” Jurnal Tadris Pendidikan Agama Islam STAIN Pameksan, Vol. 7, No.1, Juni 2012, 35.

  • Tesis dan Desertasi

Novel Fatrio, SE, Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kepuasan Nasabah dalam Meningkatkan Loyalitas Nasabah, (Tesis, UNDIP Semarang dipublikasikan, 2006), 60.

  • Al-Quran

An-Nisa : 12

5. Daftar Pustaka disusun secara alfabetis yang memuat nama penulis, judul tulisan, kota penerbit, nama penerbit dan tahun penerbit, kemudian diurutkannya secara alfabetis. Contoh :

Gitosudarmo, Indriyo, Drs, M. Com, Pengantar Bisnis, (Yogyakarta : BPFE-YOYAKARTA, 2015).

6. Naskah dikirim ke sekretariat Jurnal Ekomadania : Jl. Ponpes Sumber Bungur Pakong Pamekasan 69352 atau kirim melalui E-mail Jurnal Ekomadania (journal of islamic economic and social) : ekomadaniasteimm@gmail.com paling lambat 1 (satu) bulan sebelum diterbitkan.

7. Kepada penulis yang naskahnya dimuat akan diberikan insentif dan jurnal versi cetak.

8. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi pengelola jurnal EKOMADANIA (Juornal of Islamic Economic and Social) contact person yang dapat dihubungi : Didik Kurniawan (081913755911/082337595057) dan Holis (0818512353).