PEMBERDAYAAN ALUMNI DALAM MENINGKATKAN ANIMO MASYARAKAT TERHADAP PONDOK PESANTREN

Penulis

  • Siti Farida Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang
  • Khusnul Khotimah Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang

Kata Kunci:

Pemberdayaan, Alumni, Masyarakat, Peningkatan

Abstrak

Persaingan antar pesantren sebagai lembaga pendidikan tidak bisa dihindari lagi, pesantren dituntut untuk melakukan inovasi dan membuat strategi demi meningkatkan animo masyarakat terhadap Pesantren. Salah satu strategi yang menjadi penting untuk dilakukan adalah memberdayakan alumni dari pesantren tersebut. Pondok Pesantren Darul Mukhlisin merupakan salah satu Pesantren yang berada di Kabupaten Sampang. Berdasarkan data empiris, menunjukkan bahwa alumni mempunyai pengaruh kuat dalam meningkatkan animo masyarakat terhadap Pondok Pesantren Darul Mukhlishin. Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua fokus penelitian yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu: Pertama, kegiatan apa saja yang melibatkan para alumni dalam kegiatan Pondok Pesantren Darul Mukhlishin? Kedua, bagaimana alumni dilibatkan oleh lembaga pendidikan dalam maningkatkan animo Masyarakat terhadap Pondok Pesantren Darul Mukhlishin?. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif dan jenis penelitian lapangan. Adapun sumber data yang diperoleh yaitu melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Informannya adalah Kepala Pondok, Pengurus Alumni dan Masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, Pondok Pesantren Darul Mukhlishin melibatkan alumni dalam pemasaran jasa pendidikan yaitu dengan konsep pemasaran yaitu promosi dengan melalui media-media sosial (Whastaap, Facebook, dan Youtobe), serta memperkenalkan dengan mengadakan kegiatan-kegiatan. Konsep tersebut sesuai dengan Konsep bauran Pemasaran 7P,15 Promosi juga bisa dilakukan melalui keterlibatan alumni–alumni yang senantiasa ikut mempromosikan kepada masyarakat. Kedua, dampak pemberdayaan alumni dalam meningkatkan animo masyarkat terhadap pondok yaitu meningkatnya fasilitas-fasilitas Pondok, terbantunya pengelolaan program baru dan meningkatnya minat calon peserta didik baru.  

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-07-17

Terbitan

Bagian

Articles