Variasi Kualitas Akhlak berdasarkan Teknik Clustering K-Means pada Siswa Kelas VIII di MTs Negeri 1 Semarang

  • Dwi Yunitasari Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang
Kata Kunci: Akhlak, clustering, K-Means, Statistika Deskriptif

Abstrak

Kajian tentang akhlak siswa sudah banyak dilakukan namun variasi kualitas akhlak siswa belum pernah diidentifikasi. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi variasi kualitas akhlak siswa menggunakan analisis clustering K-Means, dan menyajikannya menggunakan statistika deskriptif. Dengan teridentifikasinya variasi kualitas akhlak siswa diharapkan guru Pendidikan Agama Islam dapat lebih optimal dalam membentuk akhlak siswa. Penelitian ini menggunakan analisis statistika deskriptif dan K-means. Data penelitian ini adalah skor akhlak siswa kelas VIII di MTs Negeri 1 Semarang 2021/2022, dikumpulkan dengan teknik wawancara dan angket. Ukuran populasi dalam penelitian ini adalah 328. Sampel diambil dengan teknik sampling acak sederhana menggunakan rumus Tom Yamane, dan berukuran 150 siswa. Analisis Statistika deskriptif menunjukkan bahwa rata-rata kualitas akhlak Siswa MTs Negeri 1 Semarang berkecenderungan baik (item 2, 4, 5, 6, 7, 9, dan 12) dan baik sekali (item 1, 3, 8, 10, dan 11). Analisis K-Means menunjukkan bahwa siswa dapat diklasterkan ke dalam empat kelompok. Kelompok I adalah siswa dengan kualitas di bawah rata-rata pada seluruh item akhlak, yaitu akhlak kepada Allah (sholat dan puasa), orang tua, teman sejawat, dan lingkungan, ada 63 siswa. Kelompok II adalah siswa dengan kualitas di bawah rata-rata pada akhlak kepada Allah (shalat), orang tua, dan lingkungan (menjaga kerapihan), ada 10 siswa. Kelompok III adalah siswa dengan kualitas di bawah rata-rata pada akhlak kepada Allah (puasa), guru, dan lingkungan, ada 18 siswa. Kelompok IV adalah siswa dengan kualitas di atas rata-rata pada seluruh item akhlak, yaitu: akhlak kepada Allah (sholat dan puasa), orang tua, guru, teman sejawat, dan lingkungan,  ada 59 siswa.

Referensi

Atika, N. (2016). Pengaruh Pelaksanaan Kantin Kejujuran Dalam Membentuk Akhlak Siswa Di SDN 114 Palembang. El-Idare: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 2(2), 105-119.
Cox, D. R. (1957). Note on grouping. Journal of the American Statistical Association, 52(280), 543-547.
DEPDIKBUD, Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta: Balai Pustaka), h.336
Engelman, L., & Hartigan, J. A. (1969). Percentage points of a test for clusters. Journal of the American Statistical Association, 64(328), 1647-1648.
Fisher, W. D. (1958). On grouping for maximum homogeneity. Journal of the American statistical Association, 53(284), 789-798.
Gentle, J. E. (2002). Elements of computational statistics. New York: Springer.
Hamid, A. (2016). Metode internalisasi nilai-nilai akhlak dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SMP Negeri 17 kota Palu. Jurnal Pendidikan Agama Islam, 14(2), 195-206.
Johnson, R. A., & Wichern, D. W. (2002). Applied multivariate statistical analysis (5th ed.). Upper Saddle River, NJ: Prentice Hall.
MacQueen, I. (1967). Some methods for classifiction and analysis of multivariate observations. In Proceedings 5th Berkeley Symposium on Mathematical Statistics Problems (pp. 281-297).
Mashuri, I., & Fanani, A. A. (2021). Internalisasi Nilai-Nilai Akhlak Islam Dalam Membentuk Karakter Siswa Sma Al-Kautsar Sumbersari Srono Banyuwangi. Jurnal Ilmiah Ar-Risalah: Media Ke-Islaman, Pendidikan dan Hukum Islam, 19(1), 157-169.
Musthofa, Akhlak Tasawuf, (Bandung: pustaka setia, 1999)
Raudhatinur, M. (2019). Implementasi Budaya Sekolah Islami Dalam Pembinaan Akhlak Siswa SMP Negeri 19 Percontohan Banda Aceh. DAYAH: Journal of Islamic Education, 2(1), 131-150.
Safitri, E., Setiawati, Y. H., & Suryana, A. (2021). Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru terhadap Akhlak Siswa di SMK Cendekian Muslim Nanggung-Bogor. Transformasi Manageria: Journal of Islamic Education Management, 1(1), 30-53.
Sebestyen, G. S. (1962). Decision-making processes in pattern recognition (ACM monograph series). Macmillan Publishing Co., Inc..
Steinley, D. (2006). K‐means clustering: a half‐century synthesis. British Journal of Mathematical and Statistical Psychology, 59(1), 1-34.
Utami, M. P. (2020). Pengaruh penggunaan media sosial terhadap akhlak siswa di mts tarbiyah islamiyah kerkap (Doctoral dissertation, IAIN BENGKULU).
Warasto, H. N. (2018). Pembentukan Akhlak Siswa. Jurnal Mandiri: Ilmu Pengetahuan, Seni, dan Teknologi, 2(1), 65-86.
Diterbitkan
2022-03-27
Bagian
Articles