PEMBANGUNAN SEKTOR PERTANIAN DALAM PERENCANAAN PEMBANGUNAN EKONOMI

Authors

  • Moh Rodiaminollah Institut Agama Islam Nazhatut Thullab Sampang
  • Lu'lu' Nurul Qomariyah IAIN Madura

Keywords:

Sektor Pertanian, Pembangunan, Ekonomi.

Abstract

Salah satu pengoptimalan sumber daya guna menunjang pembangunan ekonomi suatu wilayah atau daerah dapat dilakukan dengan mengidentifikasi komoditi-komoditi pertanian sehingga rencana pembangunan ekonomi di sektor pertanian dapat di arahkan pada prioritaspengembangan komoditi pertanian. Dalam rencana pembangunan ekonomi, sektor pertanian masih menjadi andalan dalam menciptakan lapangan pekerjaan dalam jumlah yang cukup besar dibandingkan sektor-sektor lainnya dalam perekonomian di Indonesia. Hal ini menjadikan peluang sektor pertanian memiliki pengaruh terhadap perekonomian di Indonesia. Untuk menjaga agar perencanaan pembangunan ekonomi dapat berjalan maka diperlukan kebijakan-kebijakan pemerintah di sektor pertanian guna mewujudkan kesejahteraan masyarakan. Beberapa hal kebijakan pemerintah di sektor pertanian yaitu: 1) Kebijakan harga; 2) kebijakan perdagangan; 3) kebijakan subsidi; 4) kebijakan struktural; 5) kebijakan pengaturan; 6) kebijakan fasilitas; 7) kebijakan intervensi.  

Downloads

Published

2023-07-17

Issue

Section

Articles