PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS MULTIKULTURAL

  • Mulyono Mulyono

Abstract

Abstrak: Pengajaran agama sebagai suatu bentuk dari kebudayaan tentunya harus sejalan dengan pendidikan keagamaan dalam suatu masyarakat. Kedua-duanya mengenal hegemoni nilai-nilai agama di dalam kehidupan bersama. Apabila pelajaran agama ditekankan kepada bentuk-bentuk yang normatif, prosedural, obyektif dalam pelaksanaan ajaran dan nilai-nilai agama tertentu, maka pendidikan keagamaan sifatnya sangat inklusif bahkan sangat substantif. Perancanaan pembelajaran pendidikan agama Islam berbasis multikultural dilakukan dengan cara membuat perencanaan pembelajaran sesuai dengan materi yang akan disampaikan dan sesuai dengan kurikulum yang dipakai, sehingga nanti apa yang akan menjadi tujuan pembelajaran bisa tercapai.

Kata Kunci: Pembelajaran, Pendidikan Agama, Multikultural.

Published
2019-08-05
How to Cite
Mulyono, M. (2019). PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERBASIS MULTIKULTURAL. El-Wasathiya: Jurnal Studi Agama, 7(1), 45-62. https://doi.org/10.5281/zenodo.3522418
Section
Articles