STUDI PEMIKIRAN PERADABAN ISLAM; MENELUSURI JEJAK KEJAYAAN ISLAM DI ERA ABBASIYAH

  • Wildan Nafi'i
  • Anis Hidayatul Imtihanah

Abstract

Abstrak: Kemajuan Islam tampak pada berbagai aspek yang meliputi ilmu pengetahuan, kedokteran, sipil, kemasyarakatan dan lain sebagainya karena mereka mau membuka diri kepada ilmu-ilmu yang lain yang sudah ada sebelumnya, terutama dari Yunani. Kemajuan telah membawa mereka kepada kehidupan yang makmur dan sejahtera. Kontribusi Islam terhadap dunia telah diakui dan dikenal oleh kalangan dunia. Demikianlah kejayaan Islam yang begitu indah pada saat itu. Ironis bahwa setelah semua yang terjadi, kejayaan itu berlalu dan justru sengaja ditutup-tutupi. Orang-orang Barat yang telah banyak mengadopsi kebudayaan Islam justru banyak mengklaim berbagai temuan ilmu pengetahuan. Berdasarkan hal tersebut, artikel ini mengulas
beberapa hal tentang kemajuan Islam termasuk di dalamnya adalah kemajuan yang dicapai Islam di berbagai aspek kehidupan, kemudian tentang kontribusi Islam terhadap peradaban dunia, serta fenomena dan sisi lain dari kemajuan Islam pada masa kejayaannya.

Published
2020-06-20
How to Cite
Nafi’i, W., & Imtihanah, A. H. (2020). STUDI PEMIKIRAN PERADABAN ISLAM; MENELUSURI JEJAK KEJAYAAN ISLAM DI ERA ABBASIYAH. El-Wasathiya: Jurnal Studi Agama, 8(1), 57-78. https://doi.org/10.35888/el-wasathiya.v8i1.3931
Section
Articles